Sinar
Sinar Alpha (a) : sinar yang terdiri dari partikel-partikel keluar inti atom unsur radioaktif bermuatan positif. Massanya = massa inti helium (He). Dipengaruhi atau dibelokkan oleh medan listrik dan medan magnet, kecepatanya 1/10 x kecepatan rambat cahaya. Energinya antara 5,3 MeV – 10,5 MeV, dapat menghitamkan filem. Daya tembusnya sangat lemah sedangkan ionisasinya paling kuat.
Sinar Beta (b) : sinar yang terdiri dari pertikel-partikel yang keluar dari inti atom unsur radioaktif, bermuatan negatif. Massanya = masa elektron, dipengaruhi oleh medan listrik dan medan magnet. Kecepatannya 9/10 x kecepatan rambat cahaya , energinya kurang dari 4 MeV, dapat menghitamkan filem.
Sinar Bias : sinar yang bermula dari titik jatuh sinar di bidang batas yang merupakan hasil pembiasan sinar datang
Sinar Datang : sinar jatuh, sinar yang datang dari sumber cahaya lurus jatuh ke permukaan benda atau bidang batas.
Sinar Gamma (g) : merupakan gelombang elektromagnetik yang keluar dari inti atom unsur radioaktif. Mempunyai panjang gelombang antara 10¯8 cm – 1012 cm . tidak dapat dipengaruhi oleh medan magnet dan medan listrik. Kecepatan merambatnya 3 x108 m/s, daya tembusnya sangat besar. Tidak dapat menghitamkan filem, energinya sampai 3 MeV. Daya tembusnya paling besar.
Gunannya :
a. bidang kesehatan :
- pengobatan kanker
- menentukan volume darah
- menentukan fungsi ginjal
- meneliti katup jantung
- meneliti fungsi kelenjar gondok
b. bidang pertanian
- pemilihan bibit unggul
- penelitian daun-daun tumbuhan
c. bidang industri
- pangawetan makanan
- memeriksa sambungan logam
d. bidang irigasi
- mengukur debit air sungai
- memeriksa kebocoran waduk
Sinar Inframerah adalah sinar yang tidak nampak, dapat menembus awan dan kabut. Diserap oelh benda yang permukannya gelap dan dipantulkan oleh benda yang permukannya terang. Serta tidak dapat disaring oleh larutan iodium dalam alkohol
Pada spektrum cahaya mempunyai :
- panjang gelombang yang terbesar
- efek kalor yang terbesar
- efek kimia yang terkecil
Sumbernya antara lain :
a. benda-benda yang tidaj begitu panas
b. gas yang dialiri arus listrik
c. sinar matahari
gunannya :
- untuk membuat potret dari benda yang tertutup oleh kabut atau awan
- untuk pengaturan pesawat televisi atau remote control
- untuk pemanasan listrik
Sunday 6 June 2010
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment